:Ryan Fadhillah Ar Rizal
I
Kau bercerita padaku perkara naga
Namun sungguh, naga tak akan pernah muncul lagi
Mereka punah dihantam pembangunan kota-kota,
kiamat yang menghancurkan zaman,
juga meteor yang jatuh menjadi cerita
Tapi seperti juga naga, kau pun memunah
menjadi serpihan kata-kata
Wajahmu menjadi imaji yang memitoskan dirinya
Pada akhirnya, kau membayang:
menyisakan jejak-jejak dalam ruang,
tanggal-tanggal yang memudar,
suara yang menggema dalam kekosongan
Cuaca menjadi lebih rawan dari ingatan
Hujan dan kemarau dalam pikiran memburumu serupa rindu
II
Kata selamat mungkin akan membuatmu bahagia
Tapi memintamu untuk tetap tinggal adalah kesalahan
Karena selamat tinggal akan menjelmakan sunyi senyap
Tak akan ada lagi suara bising antara ranjang dan penggorengan
Semoga tiga bungkus mi instan dapat membuatmu kenyang
Dan tak menyisakan penyesalan
yang harus dicuci bersih
Bandung, 6 Juni 2020
Herlangga Juniarko